Subscribe:

Jumat, 26 Agustus 2016

Cara Membuat Bootable Windows Menggunakan Flashdisk Terbaru

Sekarang ini, segala cara sudah bisa digunakan untuk mempermudah pekerjaan, seperti adanya software untuk mengolah data misalnya, sehingga orang tidak perlu lagi susah – susah menggambar bagan untuk presentasi karena sudah ada template bagan dari software pengolah itu sendiri. Tak terkecuali di bidang instalasi sistem operasi, dimana dulu kita harus memakai kepingan CD atau DVD ketika hendak melakukan install ulang, sekarang kita bahkan bisa melakukan install ulang menggunakan flashdrive atau flashdisk sebagai media penyimpanan master sistem operasinya. Dengan kata lain kita tidak perlu menggunakan kepingan DVD lagi untuk menginstal satu atau beberapa sistem operasi dalam satu komputer. Cara agar bisa membuat usb bootable ini juga sangatlah mudah dan bisa di praktikkan sekarang juga setelah membaca tutorial kali ini.



Sebelumnya mungkin kamu pernah membaca artikel tentang cara serupa, membuat bootable windows menggunakan USB Flashdrive namun tidak menggunakan software lain melainkan menggunakan software bawaan windows yakni command prompt. Cara itu juga bisa dipraktikkan namun bagi yang tidak suka cara ribet, cara itu bisa ditinggalkan karena memang dengan cara itu agak rumit apalagi kamu tidak suka ngetik banyak – banyak. Dalam tutorial kali ini kita akan menggunakan sebuah software yang ukurannya sangat kecil namun sudah bisa membantu kamu nantinya untuk membuat USB Bootable dengan super – super praktis. Nama softwarenya adalah Rufus.



Pertama sebelum melakukan pembuatan USB Bootable, siapkan dulu bahan – bahannya seperti:
-          USB Flashdrive kosong
-          File image sistem operasi
-          Software Rufus



Udah, kamu hanya perlu ketiga bahan itu. Yang perlu di ingat USB Flashdrive nya harus yang kosong ya, sebab nanti akan dilakukan pemformatan terhadap flashdrive nya, sehingga bila ada data di flashdrive itu nanti pasti langsung keformat alias ilang. Lalu untuk file sistem operasinya bisa berformat apa saja yang penting masih format file image, namun untuk rekomendasinya lebih baik memiliki eksistensi .iso

 
C:\Users\Ronan Rizky\Desktop\123rf\facial expressions
contoh cara membuat bootable



Lalu yang terakhir yang dibutuhkan adalah software Rufus, ukurannya kecil jadi jangan khawatir kehilangan banyak kuota deh. Dan ada dua versi juga, yang versi biasa dan versi portable, tentu yang suka praktis lebih memilih yang portable, karena ukuran softwarenya juga kecil, sehingga portable lebih praktis tentunya. Untuk software rufus ini kamu bisa langsung sedot di tempat download Software Rufus Terbaru.



Dan setelah semua bahan sudah siap, buka software Rufusnya, lalu pada gambar DVD kecil itu arahkan ke lokasi file image master sistem operasi yang kamu pilih, setelah itu ubah format flashdrivenya menjadi NTFS, untuk lebih jelasnya, kamu bisa melihat settingan dibawah ini



Ketika setingannya sudah sama dengan gambar diatas, langsung klik start saja, nanti akan muncul pocess bar yang menunjukkan sejauh mana pembuatan USB Bootable nya, bila sudah selesai, maka kamu sudah bisa menggunakan flashdrive itu untuk menginstal windows di komputer atau laptop. Namun sebelum install pastikan setting bios untuk membaca Removable media terlebih dahulu sebelum membaca DVD Room dan Hardisk.



Oke, begitulah cara membuat bootable Flashdrive untuk instalasi windows dan linux menggunakan USB Flashdrive. Perlu kamu ketahui juga, penginstalan sistem operasi melalui fiashdrive juga lebih cepat bila dibandingkan dengan cara menggunakan DVD, tidak percaya? Silahkan praktik sendiri deh. Heheh.

0 komentar:

Posting Komentar